Monday 17 February 2020

Contoh Soal tentang Majas Beserta Jawabannya dalam Bahasa Indonesia


Selamat pagi ....

Contoh Soal tentang Majas beserta Jawabannya

Pada kesempatan kali ini. kita akan bagikan contoh soal tentang majas dalam Bahasa Indonesia. Apa itu majas? Majas adalah gaya bahasa yang digunakan untuk menyampaikan pesan atau sebuah ungkapan dengan cara yang imajinatif atau berupa kiasan. Berikut contoh soal yang berhubungan dengan majas dalam Bahasa Indonesia.


1.    Di bawah ini yang merupakan simile adalah ....
a.    Agar gigi bersih, kita hatus rajin menggosok gigi dengan odol.
b. Setelah kehilangan kakaknya, Dito bagaikan anak ayam kehilangan induknya, selalu kebingungan.
c.    Kapan aku pernah memintamu untuk membohongiku?
d.    Lily adalah anak emas di keluarga besar Pak Badar.

2.    Majas simile bisa dikatakan menyerupai majas ....
a.    Majas Simbolik
b.    Majas Retorika
c.    Majas Asosiasi
d.    Majas Repetisi

3.    Di bawah ini yang merupakan pengertian dari majas alegori adalah ....
a.    Karangan yang berisi cerita yang disusun secara kronologis atau berdasarkan urutan waktu
b. Majas dengan gaya bahasa yang menyandingkan suatu objek dengan kata-kata kiasan bermakna konotasi atau lengkapan
c.  Majas yang menggunakan gaya bahasa yang membandingkan antara manusia dengan sikap makhluk hidup lain dalam bentuk ungkapan
d.    Majas yang memadukan pasangan kata yang memiliki arti bertentangan

4.    Di bawah ini merupakan contoh majas antitesis  adalah ....
a.  Baik buruk semua ada balasan yang setimpal
b.  Kotor sekali kamarmu sampai debu bertebaran dimana – mana
c.  Aku merasa sepi di tengah keramaian ini
d.  Jika ada waktu, sudilah kiranya mampir ke gubuk kami

5.    Di bawah ini yang tidak termasuk majas pertentangan adalah ....
a.  Majas Litotes
b.  Majas Paradoks
c.  Majas Antitesis
d.  Majas Tautologi

6.    Majas sinekdok terbagi dalam 2 macam, yaitu ....
a.  Sinekdok pars pro toto dan sinekdok totem pro parte
b.  Sinekdok alegori dan sinekdok simbolik
c.  Sinekdok ironi dan kontradiksi interminis
d.  Sinekdok repetisi dan sinekdok retorika

7.    Di bawah ini yang merupakan pengertian dari majas paradoks adalah ....
a.  Majas dan ungkapan membandingkan situasi asli atau fakta dengan situasi yang berkebalikan
b.  Majas yang memadukan pasangan kata yang memiliki arti bertentangan
c. Majas yang menggunakan kata-kata bertentangan dengan fakta yang ada dengan maksud menyindir
d.  Majas yang dilakukan dengan mengulang kata-kata yang ada di dalam sebuah kalimat

8.    Nama lain dari kata sinekdoke pars pro toto adalah ....
a.  Kata-kata kiasan
b.  Yang menyerupai dan menggunakan kata penghubung
c.  Part / sebagian mewakili total
d.  Total seluruh jumlahnya

9.    Nama lain dari sinekdoke totem pro parte adalah ....
a.  Kata-kata sindiran
b.  Kata-kata kiasan
c.  Gaya bahasa
d.  Total mewakili part / sebagian

10.    Yang merupakan pengertian majas antitesis di bawah ini adalah ....
a. Majas yang  menggunakan kata-kata bertentangan dengan fakta yang ada dengan maksud  menyindir
b.  Majas yang memadukan pasangan kata yang memiliki arti bertentangan
c.  Majas ungkapan yang membandingkan situasi arti atau fakta dengan situasi yang berkebalikan
d.  Majas yang menggunakan gaya bahasa yang ungkapannya seakan menggantikan fungsi benda mati yang dapat bersikap seperti manusia



Untuk kalian yang memerlukan file MS. Word artikel ini, silahkan download di sini Contoh Soal tentang Majas dalam Bahasa Indonesia.

Demikianlah postingan kali ini, terima kasih sudah berkunjung ke blog ini. Jangan lupa support kami dengan cara Follow atau Ikuti blog ini. Ayo Semangat :)




No comments:

Post a Comment